Penggalangan Dana Online yang Aman dan Terpercaya

Penggalangan Dana Online yang Aman dan Terpercaya

Penggalangan dana merupakan sebuah proses pengumpulan kontribusi yang bersifat sukarela dalam bentuk uang maupun sumber daya lainnya. Pada umumnya penggalangan dana dilakukan atau diambil dari individu, yayasan, ataupunĀ  lembaga pemerintah. Adapun tujuan penggalangan dana yang dilakukan oleh beberapa pihak memang tak sama, yaitu biasanya untuk mendapatkan dana operasional dari sebuah organisasi nirlaba, untuk mendanai sebuah kampanye politik, serta untuk memodali sebuah perusahaan tertentu.

Penggalangan dana bisa di dilakukan dengan cara melakukan beberapa acara seperti makan malam formal maupun dengan melakukan kegiatan lain misalnya penerbitan buku ataupun kampanye daring.

Penggalangan dana memang tidak sulit namun juga tak terlalu gampang untuk dilakukan. Jika kalian ingin melakukan penggalangan dana maka lakukan dengan baik dan benar. Salah satu usaha yang bisa dicoba dalam rangka menjalankan penggalangan dana yaitu dengan melakukan perizinan kepada pejabat yang berwenang.

Penggalangan dana memang wajib dilakukan berdasarkan izin yang diberikan oleh pejabat yang berwenang. Adapun bentuk penggalangan dana yang tersedia bukanlah untuk perorangan, namun diajukan oleh organisasi. Bentuk usaha penggalangan dana yaitu dengan mengadakan pertunjukan, lelang, bazar, penjualan kupon-kupon untuk sumbangan, penempatan kotak sumbangan di tempat yang umum.

Salah satu situs penggalangan dana online yang bisa kalian pilih sebagai salah satu tempat berdonasi hasil penggalangan dana yaitu UNICEF Indonesia. Lembaga tersebut bisa kalian percaya untuk menyalurkan dana atau bantuan untuk mereka yang membutuhkan.

Dalam hal ini, kegiatan donasi memiliki dua bentuk yang berbeda yaitu donasi rutin pada saat tertentu atau donasi satu kali saja. Untuk pilihan tersebut, kalian bisa memilihnya salah satu untuk diterapkan. Berikut cara berdonasi hasil penggalangan dana ke UNICEF yaitu:

  1. Segera kunjungi website supportunicefindonesia.org.
  2. Setelah itu hal yang wajib kalian lakukan yaitu mengisi data diri kalian dengan lengkap dan benar.
  3. Setelah mengisis data diri, kalian bisa memilih metode untuk pembayaran.

Demikian ulasan terkait cara untuk donasi online melalui UNICEF Indonesia.